Inilah 7 Manfaat Dahsyat Rambutan Bagi Tubuh Anda

"Lembut dan Manis" merupakan sensasi pertama yang kita rasakan saat mengkonsumsi buah ini (rambutan). Buah rambutan merupakan salah buah unik yang tumbuh subur didaerah beriklim tropis khususnya di Indonesia. Saat lagi musimnya, buah rambutan dapat dengan mudah kita temukan di penjual pinggir jalan raya, pasar tradisional maupun pasar modern. Hampir semua orang menyukai buah ini tak terkecuali para lansia. Selain nikmat dilidah, buah rambutan juga menyimpan berbagai nutrisi dan vitamin yang bermanfaat bagi tubuh anda. Lalu, apa saja manfaat dahsyat rambutan bagi kesehatan tubuh tersebut...???.

Sahabat, tips kesehatan. Buah rambutan atau Nephelium Laapaceum dapat dengan mudah dikenali dari ciri fisik yang dimilikinya seperti warna merah pada kulit buah, daging buah yang bewarna putih dengan tekstur kenyal, berserabut pada kulit buah serta memiliki biji kecil didalam daging buahnya. Mengenai nutrisi dan vitamin yang terkandung dalam buah rambutan tergolong lengkap seperti fosfor, zat besi, tembaga, vitamin C, sumber serat serta tak ketinggalan protein. Dari berbagai kandungan nutrisi dan vitamin yang tercantum diatas, tentunya buah rambutan memiliki berbagai manfaat dahsyat bagi kesehatan tubuh anda. Berikut ini berbagai manfaat dahsyat rambutan bagi kesehatan tubuh anda :

  1. Mencegah Kanker Secara Efektif. Penyakit kanker masih menjadi salah satu penyakit mematikan didunia. Kandungan asam galic dalam buah rambutan berperan untuk menghancurkan berbagai jenis kanker yang dapat menyerang tubuh anda.
  2. Menyehatkan Organ Ginjal Anda. Organ ginjal merupakan salah organ tervital yang kita miliki. Kandungan fosfor dalam buah rambutan berperan untuk menghilangkan berbagai limbah atau racun yang terkonsentrasi di dalam organ ginjal yang kita miliki.
  3. Memperkuat Daya Tahan Tubuh. Berbagai virus, kuman dan bakteri dapat membahayakan kesehatan tubuh anda. Kandungan tembaga dalam rambutan berkontribusi dalam pembentukan sel darah putih. Fungsi sel darah putih yaitu melawan berbagai virus, kuman serta bakteri yang dapat membahayakan kesehatan tubuh anda.
  4. Penangkal Anemia Yang Ampuh. Rasa pusing dan mudah lelah dalam bekerja dan beraktivitas mungkin disebabkan gejala anemia. Sumber zat besi dalam buah rambutan  dapat menghindarkan diri kita dari gejala anemia atau kurang darah tersebut.
  5. Melindungi Dari Radikal Bebas. Radikal bebas yang masuk ke tubuh dapat berpotensi menyebabkan penyakit kanker. Kandungan vitamin C dalam buah rambutan bermanfaat untuk menjaga dan melindungi tubuh dadri berbagai radikal bebas yang masuk melalui udara yang kita hirup tiap detiknya.
  6. Menurunkan Berat Badan Yang Alami. Punya masalah dengan berat badan yang berlebih...???. Tak perlu risau lagi, karena kandungan sumber serat dan air dalam rambutan akan membuat perut kenyang lebih lama. Sehingga sangat membantu program penurunan berat badan anda.
  7. Penyuplai Energi Yang Instan. Mudah lelah, lesu, letih dan capek di berbagai aktivitas dan pekerjaan setiap hari...???. Kandungan sejumlah karbohidrat dan protein dalam buah rambutan berperan untuk meningkatkan energi dan tenaga dengan cepat yang sangat kita butuhkan.



Artikel Kesehatan Lainnya...

Image courtesy of Rawich at FreeDigitalPhotos.net

Comments

Popular posts from this blog

7 Manfaat Dahsyat Sinar Matahari Pagi Bagi Kesehatan Tubuh Anda

7 Manfaat Menakjubkan Semangka Bagi Tubuh Anda

7 Makanan Alami Untuk Pencegah Flu Secara Lebih Efektif